Sabtu, 21 November 2015

Alquran Digital Dan Terjemahan Indonesia Gratis

Alquran digital v2.1


Alquran Digital adalah sebuah software islami yang berisi semua isi Alquran lengkap 30 juz yang dikemas dalam sebuah software yang sangat apik dan mudah dibaca, anda bisa mendapatkan Alquran Digital full 30 juz beserta terjemahan bahasa Indonesia gratis di blog ini, software ini bisa anda instal pada komputer atau laptop dengan OS windows XP, vista, Win 7, 8/8.1 dengan mudah.

Apa Itu Alquran Digital?

Software Alquran digital yang saya share ini adalah software yang kecil dan ringan dibuat dengan desain simpel dan mudah untuk dibaca, software ini berisi ayat-ayat alquran seperti pada kitab Alquran konvensional dengan huruf arab yang mudah dibaca dan dibawah setiap ayat yang ada langsung tersedia terjemahan bahasa Indonesia. berisi semua surah Alquran lengkap 30 juz tanpa tertinggal walau satu ayat pun.
Menurut saya software Alquran Digital v2.1 yang saya share ini adalah versi Alquran digital gratis lengkap dan paling mudah digunakan, anda tak akan kesulitan menggunakan software ini meskipun anda adalah pengguna baru, tak membutuhkan waktu lama bagi anda untuk cepat akrab dan menguasai setiap menu yang ditampilkan oleh software Alquran Digital terbaru ini.

Cara Instal Software Alquran digital

Alquran Digital dan terjemahan bahasa indonesia ini dibuat untuk komputer dengan system operasi windows, bisa berjalan dengan baik pada windows XP, Vista, 7,8 dan 8.1 baik yang versi 32 bit maupun yang versi 64 bit. Untuk cara instalnya adalah sebagai berikut:
  • Download Alquran digital pada link diakhir artikel
  • Ekstrak file yang telah anda download
  • Double klik file setup
  • Ikuti perintah instalasi dengan klik next
  • Centang creat desktop icon untuk menampilkan Icon Alquran digital didesktop
  • instal sampai finish
  • Setelah selesai instal jalankan program dengan double klik ikon di desktop
  • Selesai dan selamat membaca Alquran
Setelah selesai proses instalasi dengan benar, maka sudah bisa dipastikan anda telah memiliki software Alquran Digital dan terjemahan Indonesia terinstal dengan baik di komputer anda, sekarang anda bisa membukanya dan mulai mempelajari Alquran dengan mudah.

unduh disini[4]
Sumber :http://www.topsoftwarefull.com/

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates